Daerah industri merupakan area yang sangat penting untuk perekonomian apalagi pasokan listrik Indonesia seringkali mengalami defisit, oleh karena itu jangan heran jika seringkali dilakukan pemadaman secara bergilir di sejumlah wilayah terutama wilayah industri yang tidak boleh mati listrik. Genset pun hadir menjadi solusi terutama di ranah industri. Genset jenis industri biasanya menggunakan mesin yang berjenis standby dimana akan otomatis menyala ketika aliran listrik terhenti. masalahnya seringkali mesin menjadi rusak karena kurangnya perawatan.
Berikut ini adalah langkah 6 tips perawatan mesin genset yang bisa anda coba:
1. Pengecekan secara berkala
Setidaknya ada beberapa bagian pada genset industri yang harus dilakukan pengecekan secara berkala untuk memastikan mesin dapat berjalan sebagaimana mestinya, beberapa bagian tersebut antara lain adalah sistem pembuangan, sistem kelistrikan baik DC maupun aki, Sistem bahan bakar serta sistem kontrol. Oleh karena itu ada baiknya selalu siagakan satu orang untuk mengawasi mesin genset ketika sedang bekerja untuk memantau ada tidaknya permasalahan yang membahayakan.
2. Perawatan sistem pelumas
Level oli yang berguna untuk pelumasan merupakan salah satu bagian penting dalam setiap mesin apapun. untuk melakukan pengetesan pada genset industri anda bisa menggunakan cara menyalakan genset kemudian mematikannya. Perhatikan selalu level oli dan pastikan oli kembali menuju bak mesin setelah mesin dimatikan. Perlu diinga jangan pernah mencampur oli yang berbeda pada mesin anda selain itu lakukan pergantian oli dan filter ketika sudah tidak layak pakai.
3. Sistem pendingin genset
Untuk melakukan perawatan pada bagian ini anda bisa melakukakn dengan cara melepas tutup radiator ketika mesin dalam kondisi dingin. kemudian periksa level coolan ikuti pada tabel yang tertera pada mesin untuk mengetahui kondisi terbaiknya.
4. Perawatan Bahan bakar
Pemanasan mesin secara berkala bisa membuat kondisi mesin terjaga serta membantu kinerja dan saluran bahan bakar. Seiring berjalannya waktu bahan bakar yang lama tak digunakan akan menurun kualitasnya oleh karena itu daripada harus rusak karena terlalu lama tidak digunakan, pemanasan bisa menjadi solusi menjaga perfoma mesin.
5. Perawatan Baterai/aki
Gagal starter biasanya disebabkan oleh baterai yang melemah oleh karena itu perlu dilakukan pembersiha, pengujian dan pemeriksaaan tingkat elektronik pada aki.
6. Pemanasan rutin
Pemanasan secara berkala bisa membuat mesin menjadi lebih tahan lama karena memaksa mesin untuk bekerja dan terlumasi dengan baik disetiap bagiannya. Selain itu dari segi perfoma bisa menjadi lebih baik lagi berbeda dengan mesin yang sudah lama tidak dinyalakan.
Sebenarnya masih ada banyak sekali tips perawatan genset. Anda bisa melihatnya di https://www.servicegensetpowerline.com/ karena disana adalah pusat jual beli dengan dukungan teknisi handal juga ketersediaan sparepart genset yang lengkap yang sering berbagi informasi.
תגובות